Powered By Blogger

Sabtu, 06 Februari 2010

UJI COBA UJIAN NASIONAL KE-3 SMA NEGERI 1 PAGAK TAHUN PEMBELAJARAN 2009/2010 (UC UN GEOGRAFI Tk. SEKOLAH) PAKET A

Dalam rangka menghadapi Ujian Nasional (UN) Tahun Pembelajaran 2009/2010, SMA Negeri 1 Pagak telah menggelar empat kali Uji Coba (Try Out) Ujian Nasional. Uji coba UN ke-1 (tingkat lokal sekolah) dilaksanakan pada 23--11 Nopember 2009. Uji coba UN ke-2 (tingkat Kabupaten Malang untuk mengetahui tingkat daya serap siswa) dilaksanakan tanggal 10--12 Desember 2009. Uji coba UN ke-3 (tingkat lokal sekolah) dilaksanakan pada 21--23 Desember 2009. Setelah libur akhir semester 1, pada tanggal 1--6 Pebruari 2010 dilaksanakan uji coba UN ke-4 (tingkat lokal sekolah). Uji coba UN berikutnya masih ada dua kali lagi, yakni uji coba UN ke-5 (tingkat Kabupaten Malang) pada 15--17 Pebruari 2010 dan uji coba UN ke-6 dilaksanakan pada 1--3 Maret 2010.

Uji coba UN Geografi dilaksanakan pada hari Jum'at, 5 Pebruari 2010 lalu. Materi soalnya terdiri dari dua paket, yaitu paket A dan paket B. Paket soal geografi tersebut saya sajikan dalam dua posting-an. Paket soal Geografi yang ada dalam posting-an ini adalah paket soal A. Sedang untuk paket soal B dapat dilihat pada posting B. Pada soal ini sudah tersaji gambar-gambar dan materi soalnya dimiripkan dengan materi soal Ujian Nasional. Apabila Anda, guru Geografi maupun siswa kelas XII.IPS berminat mengunduh paket soal tersebut, silahkan mengklik kata yang tertera di bawah ini:


DOWNLOAD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar